Jambi

Pol PP Razia Warem, 2 Unit Mesin Jakpot Diamankan

Pol PP Razia Warem, 2 Unit Mesin Jakpot DiamankanKerincitime.co.id, Berita Jambi– Warung remang – remang (warem) yang diduga menjual miras tanpa izin dan minuman tuak yang berada di kawasan Kecamatan Pall merah di razia petugas gabungan dari Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Jambi dan petugas Kecamatan Pall Merah serta aparat TNI, Polri.

Dilansir dari laman NuansaJambi.com media partner Kerincitime.co.id Dalam razia tersebut petugas tidak hanya menemukan miras dan tuak saja, melainkan petugas gabungan menemukan 2 unit mesin jackpot yang ditemukan di salah satu warem yang berada Simpang Ahok Kecamatan Pall merah.

2 unit mesin jackpot tersebut diketahui milik Bahagia Bangun, saat mesin jackpot tersebut hendak di amankan pemiliknya mengatakan kepada petugas bahwa mesin tersebut sudah rusak dan tidak di gunakan lagi.

Baca juga:  Politisi Kecam Eks Pejabat Pendukung Paslon HTK yang Lecehkan Profesi Petani

“Ini sudah lama tidak di pakai pak, lagian juga ini sudah rusak pak jadi tolong jangan di bawa pak” Ujar Bahagia Bangun kepada petugas.

Sementara itu, Kabid Penegak Peraturan Daerah (PPD) Satpol PP Kota Jambi Said Afrizal saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa pihaknya menemukan 2 unit mesin jackpot tersebut di bagian belakang warung.

“Awalnya kita kira hanya menjual minuman tuak, saat kita cek ke belakang ternyata kita temukan 2 unit mesin jackpot yang di katakan pemiliknya sudah rusak dan tidak digunakan lagi, namun saat kita cek hidupan di kantor ternyata mesin jackpot tersebut masi bisa di gunakan” Jelas Said. Kamis (31/1).

Baca juga:  Politisi Kecam Eks Pejabat Pendukung Paslon HTK yang Lecehkan Profesi Petani

Said menambahkan bahwa saat ini 2 unit mesin jackpot tersebut diamankan di kantor Satpol PP Kota Jambi dan selanjutnya akan di serahkan ke pihak Kepolisian. Tutupnya. (bud)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button