Kerincitime.co.id, Berita Jambi – Tiga mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Jambi berhasil menjadi Juara I pada Kompetisi Debat Nasional Pekan Politik III Universitas Bangka Belitung, di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Bangka Belitung yang digelar pada tanggal 18 – 25 Oktober 2019. Pengumuman pemenang dilaksanakan pada Selasa (22/10/2019) lalu di Universitas Bangka Belitung, Pangkal Pinang.
Dikutip dari laman Rakyatjambi.co jaringan Jambiseru.com media partner Kerincitime.co.id. Ketiga srikandi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Jambi berprestasi di ajang bergengsi tersebut adalah Deby Silviani, Yolanda Inka, dan Ayu Dwita. Selain menjadi Juara I, lebih membanggakan lagi karena pada kompetisi debat ini Ayu Dwita juga dinobatkan sebagai Best Speaker.
Pada babak final ini Tim Debat Fisipol Unja berhasil menjadi Juara I setelah mengalahkan Tim Debat Universitas Negeri Padang (UNP) yang merupakan universitas ternama di Sumatera Barat.
Atas keberhasilannya ini, Tim Debat Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Jambi mendapatkan trofi dan uang pembinaan sebagai hadiah Juara I dan uang pembinaan untuk Ayu Dwita yang dinobatkan sebagai Best Speaker. Trofi dan hadiah tersebut diserahkan langsung oleh Rektor Universitas Bangka Belitung disaksikan Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Bangka Belitung di Malam Gala dinner.
Kompetisi Debat Pekan Politik III Universitas Bangka Belitung ini sudah menjadi agenda rutin, dilaksanakan setiap tahun Oleh Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Bangka Belitung. Saat ini sudah memasuki kompetisi debat ke-III.
Selain tiga srikandi Tim Debat Fisipol nya Jambi, Beberapa tim Debat lainnya hasil Binaan Organisasi Kemahasiswa Pengenalan Hukum dan Politik Fisipol Unja juga telah banyak memboyong beberapa tropy ke Universitas Jambi, Seperti Juara II Event Debat Nasional Eglostic UNP, Juara III Event Debat Nasional di Unand, Juara I Event Debat Nasional Universitas Riau, Juara II Debat Nasional di Universitas Djuanda termasuk yang terakhir Juara I Debat Nasional Pipol UBB. (Irw)