Kualatungkal

Polres Tanjab Barat Gelar Operasi Bina Kusuma Siginjai, Basmi Pekat & Premanisme

Polres Tanjab Barat Gelar Operasi Bina Kusuma Siginjai, Basmi Pekat & Premanisme
Anggota Polres Tanjabbar melakukan pemeriksaan di salah satu hotel. (Heri/Brito.id)

Kerincitime.co.id, Kuala Tungkal – Upaya mengatasi gangguan Kantibmas khususnya premanisme, kenakalan remaja, penyalahgunaan narkoba dan gangguan Kamtibmas lainnya. Polres Tanjab Barat gelar Operasi kewilayahan dengan Sandi “Operasi Bina Kusuma Siginjai 2019”.

Sejumlah anggota polisi gabungan Sat Binmas Polres Tanjab Barat melakukan pemeriksaan para tamu di salah satu Hotel di Kualatungkal. Dilansir Brito.id media partner Kerincitime.co.id, Jumat (4/10)

Kapolres Tanjab Barat AKBP ADG Sinaga, S.IK melalui Kasubbag Humas IPTU H Willemi menegaskan, Ops Bina Kusuma upaya membersihkan praktik premanisme dan kejahatan lainnya.

Operasi Bina Kusuma merupakan operasi kewilayahan yang dilaksanakan seluruh Wilayah Hukum Polda Jambi jajaran terhitung mulai tanggal 1-30 Oktober 2019, selama 30 hari.

“Dengan dilakukan Operasi Bina Kusuma Siginjai 2019 ini diharapkan dapat mendorong terciptanya tujuan operasi yaitu meningkatnya kesadaran masyarakat dalam hal memerangi pernyakit masyarakat,” ungkap Kasubbag Humas IPTU H. Willemi, Jumat (4/10).

Masih dikatakanya, Tujuan digelarnya operasi ini untuk menekan terjadinya gangguan kamtibmas khususnya premanisme, kenakalan remaja, penyalahgunaan Narkoba, KDRT, perkelahian antar kelompok masyarakat, pencegahan penyakit masyarakat, kekerasan terhadap perempuan dan anak, serta gangguan kamtibmas lainnya guna mendukung terciptanya sitkamtibmas yang kondusif.

“Dengan digelarnya operasi ini, masyarakat dan generasi muda terbebas dari pengaruh buruk aksi premanisme dan kejahatan jalanan, sekaligus juga meningkatkan kesadaran hukum bagi para pelaku,” tandasnya. (Irw)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button