HOT NEWSKerinci

Api Mengamuk di Siulak Kecil Kerinci

kebakaran-di-siulak-kecilKerincitime.co.id, Kerinci- Musibah kebakaran kembali terjadi di kerinci, kali ini terjadi di daerah Siulak Kecil, Kecamatan Siulak, Kabupaten Kerinci.

Kebakaran hebat ini ini terjadi pada kamis malam (28/12) sekitar pukul 11.45 Wib, tidak jelas asal dan penyebab kebakaran tersebut, namun api begitu cepat menjlar dan menghanguskan rumah warga.

Sontak kejadian ini membuat warga sekitar berhamburan keluar rumah, dan berusaha untuk membantu memadamkan api.

Beberapa saat kemudian pasukan pemadam kebakaran pun tiba dengan armadanya, dengan kekuatan maksimal sejumlah petugas pemadam kebakaran dari BPBD Kabupaten Kerinci terus berupaya memadamkan amukan api tersebut.

Ada 4 unit rumah dikabrkan habis terbakar, hingga saat ini, jumlah kerugian akibat kebakaran belum diketahui. (cr2)

Baca juga:  Giliran Wabup Murison Jalani Retreat Kepala Daerah di Magelang

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button