Muara Bulian

Banjir Bandang di Batanghari, Kegiatan Belajar Terhenti, 10 KK Mengungsi

Banjir Bandang di Batanghari, Kegiatan Belajar Terhenti, 10 KK Mengungsi
Banjir Bandang di Batanghari, Kegiatan Belajar Terhenti, 10 KK Mengungsi

Kerincitime,co.id, Berita Batanghari – Akibat curah hujan yang cukup tinggi, banjir bandang sering tejadi dibeberapa wilayah di dalam Kabupaten Batanghari.

Berdasarkan data dari Badan Penanggulangan Tim Reaksi Cepat Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Batanghari, di RT 01 dan RT 06, Desa Jangga Baru, Kecamatan BatinXXIV, Batanghari, terjadi banjir bandang pada Selasa (2/4).

Dilansir nuansajambi.com media partner kerincitime.co.id, menurut anggota BPBD Batanghari, Arie Savona So.S, penyebab banjir, karena intensitas hujan yg sangat tinggi dan tidak adanya drenase yg baik sehingga air menggenangi Fasum, FASDIK dan Rumah Penduduk.

Sementara, yang terkena banjir sebanyak 10 Kepala Keluarga (KK). ” 10 KK tersebut terpaksa harus mengungsi ke rumah tetangga, dan ke rumah sekolah yang ada disini. ” Ungkap Arie saat melihat lokasi banjir.

Untuk korban jiwa maupun kerusakan infrastruktur, untuk saat belum ada ditemukan.

Namun pihak TRC BPBD Batanghari teus melakukan monitoring keadaan penduduk serta pendataan penduduk yang terkena dampak banjir bandang.

”Adapaun dampak dari banjir tersebut, 500 M jalan lingkungan tergenang banjir,1 unit SD,1 unit SMP tergenang banjir sehingga membuat penduduk terisolir dan para murid sekolah tidak dapat melaksanakan proses belajar dan mengajar.” terangnya. (red)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button