Kerincitime.co.id, Berita Kerinci – Bantuan bahan pangan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) Tahun 2023 untuk masyarakat desa dalam Kabupaten Kerinci diduga fiktif. Kecamatan itu adalah Kecamatan Danau Kerinci.
Informasi ini berdasarkan investigasi LSM Perisai Kobra dibeberapa kecamatan dalam Kabupaten Kerinci belum lama ini. Terdapat ada dua kecamatan yang diduga tidak menyalurkan kepada masyarakat.
Sementara itu kuat dugaan dalam penyaluran ini salah satu kades diduga sebagai penampung. “Iya, pak Kades Simpang Empat Tanjung Tanah diduga bermain disini,”kata sumber.
Pendistribusian bantuan ini semestinya sudah diterima sebanyak tiga kali. Namun dengan kondisi ini masyarakat dua kecamatan tidak menerima bantuan tersebut.
“Tidak pernah kami menerima bantuan berupa beras 10 kg dari pemerintah desa. Apakah itu bantuan BPNT dan lain sebagainya,”kata sumber di lapangan, Rabu, (27/9).
Selain itu sumber mengatakan bahwa Kades Simpang Empat Tanjung Tanah membelanjakan Dana Desa di warung ataupun toko milik saudara kades sendiri. (red)