Merangin

Naas!!! Korban Terseret Arus Sungai Semayo Tabir Merangin Ditemukan Tak Bernyawa

Kerincitime.co.id, Berita Merangin – Tragis menimpa salah seorang Santri Pondok Pesantren Daarussuffah hanyut terseret arus Sungai Semayo Tabir, ditemukan Team SAR dari titik awal kejadian korban hanyut cukup jauh terseret arus sungai.

Korban RF (18) hanyut terbawa arus sungai Semayo yang berada di Kelurahan Mampun, Kecamatan Tabir, Kabupaten Merangin, Jambi (13/09/21), ditemukan Team SAR sudah tak bernyawa sekitar pukul 17:00 WIB.

Diketahui korban RF (18) adalah seorang santri di sebuah pondok pesantren Rantau Panjang Merangin, Jambi sekira pukul 13:00 WIB,  korban bersama teman-temannya pergi mandi ke sungai Semayo, lalu ketika asik mandi , tiba-tiba korban hanyut terbawa arus sungai.

Namun pada saat itu teman-teman korban tidak dapat menyelamatkan korban di karenakan sudah jauh terbawa arus sungai yang deras.

Sekira Pukul 14.40 WIB Petugas komunikasi di Kantor Basarnas Jambi terima info dari Bapak Tugiran Kabid BPBD Merangin,  bahwa telah terjadi satu korban tenggelam di sungai Semayo, Kelurahan Mampun, Kecamatan Tabir Kabupaten Merangin.

Dan pada Pukul 14.50 WIB Sore, Tim Pos SAR Bungo bergerak menuju Lokasi dengan Estimasi jarak sekitar 80 Km dengan perkiraan waktu 2,5 Jam perjalanan.

“Untuk cuaca pada saat ini di lokasi Mendung. Peralatan yang dibawa seperti Rescue Truck, Motor Trail, Rubber Boat, Peralatan Medis, Peralatan Selam, HP Satelit, dan Peralatan Komunikasi.

Perkembangan terakhir, Team SAR Basarnas berhasil menemukan korban yang jauh terseret oleh arus air dan dievakuasi, pukul 17:00 WIB. Namun disayangkan korban ditemukan sudah tidak bernyawa lagi. (Irw)

Sumber: Siasatinfo.co.id

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button