Muara Sabak

Naas! Tubuh Ibu Muda Ditemukan di Mulut Buaya

Kerincitime.co.id, Berita Muara Sabak – Seorang ibu muda di Tanjab Timur, Sugiarti (41), Warga Desa Catur Rahayu Kecamatan Dendang tewas di mangsa buaya, Senin (25/1) kemarin. Tubuh Sugiarti ditemukan dalam cengkraman mulut buaya. Diduga dia ‘diserga’ binatang buas jenis karnivora itu saat buang air besar (BAB) di pinggir sungai (Parit—sebutan warga setempat).

Berdasarkan informasi yang dihimpun menyebutkan sebelum ditemukan tewas, Ibu rumah tangga ini diketahui pamit pergi BAB, di jamban yang berada ditepi parit tak jauh dari rumahnya sekitar pukul 06.00 Wib. Karena tak kunjung pulang, suami korban curiga. Apalagi sebelum pergi, korban meninggalkan masakannya hingga tercium gosong.

“Sekitar pukul 6 lebih, suaminya terbangun karena mencium aroma gosong dari dapur. Saat suaminya mencari ke jamban, korban tidak ada. Hanya ditemukan sandal dan senter. Itupun ditemukan sekitar 500 meter dari jamban,” kata Kades Catur Rahayu, Suprianto.

Akhirnya suami korban meminta tolong kepada para tetangga untuk mencari istrinya. Warga sudah menduga duga Sugiarti diserang buaya. Karena beberapa hari sebelumnya ada buaya yang kerap menampakan diri di parit tersebut.

Setelah sekitar enam jam melakukan pencarian, Bazarnas yang dibantu warga setempat akhirnya menemukan korban. Tragisnya, saat ditemukan tersebut tubuh korban berada dalam cengkraman mulut buaya. Kemudian wargapun mencoba melakukan penyentruman, agar buaya tersebut melepas jasad korban.

Akhirnya usaha warga pun membuahkan hasil. Saat disentrum, buaya langsung melepaskan gigitan terhadap jasad korban dan langsung melarikan diri. “Lokasi penemuan jasad korban ini sekitar 4 km dari lokasi kejadian, “ kata Supriyanto.

Menurut dia, sementara ini pihaknya fokus dulu untuk menyelamatkan korban dan membawa korban ke rumah duka. “Soal keberadaan buaya itu tentu kita harus berkoodinasi dulu kepada pihak-pihak terkait. Terlabih saat ini kita masih berduka atas berpulangnya salah satu warga,” pungkasnya. (Irw)

Sumber: Jambione.com

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button