HOT NEWSJambi

Perisai Kobra Geruduk Kajati Jambi, Dugaan Pungli Objek Wisata Kerinci

Kerincitime.co.id, Berita Jambi – Puluhan masa dari Lembaga Swadaya masyarakat (LSM) Perisai Cobra melakukan aksi demonstrasi di Halaman Kajati Jambi. Jumat (21/07/2023) pagi.

Aksi demo di lakukan karena adanya dugaan Pungli di beberapa Obyek Wisata Kabupaten Kerinci yang mencapai ratusan juta rupiah sejak tahun 2020 hingga 2023 oleh Kadis Dinas Pariwisata Kabupaten Kerinci berinisial J.S,

Dalam aksi demo nya, Pengunjuk rasa mendesak agar Kejaksaan tinggi Jambi untuk melakukan investigasi dan memanggil kadis Pariwisata Kabupaten Kerinci berinisial JS

Selain itu, pengunjuk rasa juga menuntut agar Kejati Jambi memproses Kadis Kadis Pariwisata Kabupaten Kerinci berinisial J.S, karena tidak transparansi dalam pengelolaan retribusi dan mengusut tuntas indikasi korupsi dan penyalahgunaan jabatan yang di lakukan oleh kadis tersebut.

Baca juga:  Monadi-Murison Raih Dukungan Tokoh Besar

“Kami minta pihak Kejati Jambi memanggil dan memproses kadis Pariwisata Kabupaten Kerinci serta memberikan penjelasan atas tuntutan kami pada hari ini, termasuk dugaan pungli yang mencapai ratusan juta di objek wisata Kabupaten kerinci yang di lakukan oleh kadis berinisial J.S ,” kata Korlap Ega Roy.

Ega menambahkan, jika tuntutan mereka tidak di penuhi, Tidak menuntut kemungkinan surat laporan akan di kirim ke Siber pungli Mabes Polri dan KPK RI untuk melakukan tindak lanjut dugaan korupsi dan Pungli yang dilakukan serta tindakan penyalahgunaan jabatan yang di lakukan oleh Kadis Pariwisata Kabupaten Kerinci berinisial JS.

Sementara itu Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kerinci hingga berita ini di publish belum memberikan tanggapannya meski media ini sudah melakukan chat via Whatsapp dan cek list dua biru namun tidak ada balasan. (Red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button