InternasionalOlahraga

Tumbangkan Fiorentina, Inter Milan Ambil Alih Puncak Klasemen

Kerincitime.co.id, Berita Olah Raga – Inter Milan cemerlang saat bertamu ke markas Fiorentina dalam lanjutan Liga Italia 2021/22. Bermain di Stadio Artemio Franchi, Nerazzurri menang 3-1 pada Rabu (22/9) dini hari WIB.

Gol-gol Inter tercipta lewat aksi Matteo Darmian (52′) dan Edin Dzeko (55′), dan Ivan Perisic (87′). Sedangkan gol pelipur lara Fiorentina dicetak oleh Riccardo Sottil (23′).

Hasil ini membuat Inter kembali ke puncak klasemen sementara dengan 13 poin. Adapun Fiorentina terlempar dari posisi lima besar dan kini mengisi nomor enam klasemen berkat koleksi 9 angka.

Susunan Pemain

Inter: Samir Handanovic; Milan Skriniar, Stefan de Vrij, Alessandro Bastoni; Matteo Darmian, Nicolo Barella, Marcelo Brozovic, Hakan Calhanoglu, Ivan Perisic; Edin Dzeko, Lautaro Martinez.

Baca juga:  Dibatasi Israel, 50.000 Warga Palestina Berhasil Tarawih di Masjid Al Aqsa

Fiorentina: Bartlomiej Dragowski; Marco Benassi, Nikola Milenkovic, Matija Nastasic, Cristiano Biraghi; Giacomo Bonaventura, Lucas Torreira, Joseph Alfred Duncan; Riccardo Sottil, Dusan Vlahovic, Nicolas Gonzalez.

Jalannya Pertandingan

Fiorentina mendominasi babak pertama dan berhasil turun minum dengan keunggulan 1-0. Gol itu dicetak oleh Sottil di menit ke-23. Gol tercipta berkat assist Gonzalez yang mampu memenangi bola setelah duel udara dengan Skriniar.

Kiper Handanovic beberapa kali dipaksa melakukan penyelamatan dari serangan berbahaya Gonzalez, Biraghi, dan Vlahovic.

Inter sempat berhasil membobol gawang Fiorentina. Itu setelah Benassi melakukan aksi bunuh diri dengan mengirim bola masuk ke gawang Fiorentina. Akan tetapi, gol itu dibatalkan karena offside dan babak pertama ditutup dengan skor 1-0 untuk tuan rumah.

Baca juga:  Dibatasi Israel, 50.000 Warga Palestina Berhasil Tarawih di Masjid Al Aqsa

Inter bangkit di babak kedua. Mereka berbalik unggul berkat dua gol cepat yang tercipta selang tiga menit saja. Gol penyeimbang Inter dicetak oleh Darmian di menit 52.

Darmian bisa mencetak gol berkat kejelian Barella melihatnya dalam kondisi bebas. Ia pun mengirim operan pendek yang bisa disambut tendangan Darmian.

Tiga menit setelah itu, Dzeko yang berhasil membobol gawang tim tuan rumah. Gol bermula dari tendangan sudut Calhanoglu yang disambut sundulan keras Dzeko.

Menjelang laga berakhir, Inter memastikan kemenangan dengan gol ketiga. Perisic berhasil mencetak gol itu di menit 87. Gol tercipta berkat bantuan Gagliardini yang bisa mengirim bola ke Perisic. Skor 3-1 bertahan sampai laga selesai. (Irw)

Baca juga:  Dibatasi Israel, 50.000 Warga Palestina Berhasil Tarawih di Masjid Al Aqsa

Sumber: Kumparan.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button