HOT NEWS

Zulfikar Pastikan Dukung HBA Dalam Pilgub Jambi 2015

Berita BANGKO-Jelang Pemilihan Gubernur Jambi, sejumlah pergerakkan para tokoh politik daerah yang berkiprah ditingkat nasional, menjadi menarik untuk terus diikuti. Salah satunya adalah mantan Bupati Bungo, Zulfikar Ahmad yang saat ini menjabat sebagai anggota DPR RI.

Beberapa waktu lalu terdengar kabar jika kader Partai Demokrat ini mulai mendekat kesalah satu bakal calon gubernur Jambi, Zumi Zola. Kabar itu muncul seiring bertemunya kedua tokoh politik di Desa Ngaol Kecamatan Tabir Barat, saat menghadiri pesta pernikahan anak kepala desa setempat.

Kabar kedekatan antara Zulfikar-Zumi Zola, sempat membuat heboh. Betapa tidak, Gubernur Jambi saat ini, Hasan Basri Agus (HBA) yang merupakan Ketua DPD Demokrat Provinsi Jambi telah menyatakan sikap untuk ikut ambil bagian di Pilgub Jambi yang digelar akhir tahun 2015.

Baca juga:  Tanggapan Maxim Indonesia Terkait 4 Organisasi Ojek Sungai Penuh Menolak Kehadiran Maxim

Kini, berbagai spekulasi mengenai arah dukungan mantan orang nomor satu di Kabupaten Bungo pun terjawab sudah. Kepada Merangin Ekspres, Zulfikar Ahmad menyatakan dukungannya kepada HBA di Pilgub Jambi.

Saat diwawancarai usai reses sosialisasi penyuluh KB di Kecamatan Pamenang Barat (5/3), Zulfikar Ahmad dengan tegas mengatakan dukungannya kepada HBA di Pilgub Jambi, baik secara pribadi maupun kepartaian. Zulfikar pun mendukung kepemimpinan HBA dan berharap HBA kembali memimpin Jambi untuk lima tahun yang akan datang.

‘’Kita ini cari pemimpin bukan cari gubernur, bupati atau wali kota itu yang perlu dipahami,” kata Zulfikar.

‘’Siapa pemimpin yang saya maksud? Sekarang kan sudah nampak yang ada dan harus dilanjutkan, saya rasa anda tahu jawabannya,” sambung Zulfikar.

Baca juga:  Janji Kasat Reskrim Polres Kerinci Berantas Rokok Illegal

Dikatakan Zulfikar, HBA itu merupakan kader Demokrat. Dan tidak mungkin jika dirinya yang juga merupakan kader Demokrat memberikan dukungan kepada kader partai lain.

‘’HBA demokrat dan saya juga demokrat. Tidak ada yang lain lain ya HBA kita dukung,” tegasnya.

Ketika disinggung mengenai kedekatannya dengan Zumi Zola, Zulfikar enggan berkomentar banyak. Bahkan dihadapan wartawan, Zulfikar memuji keberhasilan HBA dalam memimpin Provinsi Jambi.

Namun, secara tersirat Zulfikar Ahmad membantah telah terjalin komunikasi politik antara dirinya dan Zumi Zola. Dia mengatakan, kedekatan itu hanya sebatas kedekatan biasa.

‘’Itu hanya rumor, biasa saja saya memang dekat dengannya (Zumi Zola). Dia anak sahabat saya (Zulkifli Nurdin), tapi soal politik itu kita kesampingkan dan beda,” sebutnya.

Baca juga:  Zarman Pembina ABK Desak APH dan Bea Cukai Tindak Tegas Rokok Illegal

Zulfikar malah mengajak masyarakat Merangin untuk memberikan dukungan penuh kepada HBA di Pilgub Jambi nanti. Dia mengatakan, banyak yang sudah diperbuat HBA untuk Kabupaten Merangin dan untuk Provinsi Jambi pada umumnya.

‘’HBA pemimpin yang alim, dan senior dalam hal pemerintahan. Dulu saya ke Jangkat 5 sampai 6 Jam, tapi sekarang kita lihat sendiri bisa 2 atau 3 jam, jalannya bagus contohnya,” pungkasnya.(zen/ME)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button