Tanggap Bencana, Pemkot Kerahkan Personil dan Alat Berat
Kerincitime.co.id, Berita Sungai Penuh – Banjir yang melanda kawasan Kumun Debai hingga mengakibatkan terendamnya sejumlah pemukiman warga serta rumah ibadah, direspon cepat Pemkot Sungai Penuh.
Pemkot menerjunkan personil damkar dan alat berat untuk membantu membersihkan fasilitas ibadah dan rumah warga.
Selain itu, Walikota Sungai Penuh diwakili Sekda Munasri, MSi, MH, juga turun langsung meninjau lokasi.
Tidak itu saja, Sekda Munasri juga ikut serta bersama masyarakat melakukan Gotong royong melakukan pembersihan.
Sekretaris Daerah Munasri, M.Si MH yang juga merupakan Ketua Lembaga Adat Wilayah Kumun Debai mengatakan, untuk sementara Pemkot telah menurunkan berupa alat berat berupa Eskapator, Mobil Pemadam dan Tim Sar.
Sekda juga menyampaikan, Pemkot Sungai Penuh akan menyiapkan bantuan bagi warga yang terkena musibah.
Seperti diketahui, akibat hujan deras yang mengguyur kawasan Kota Sungai Penuh, Minggu (9/6) , telah menyebabkan banjir bandang di kecamatan Kumun Debai. (adv)