Sarolangun

Keren!!! SAD Sarolangun Lulus Seleksi Penerimaan Anggota Polri

Kerincitime.co.id, Berita Sarolangun – Perbal Tampung, seorang pemuda warga Suku Anak Dalam (SAD) yang tinggal di kawasan hutan Taman Nasional Bukit Dua Belas, Kecamatan Air Hitam, Kabupaten Sarolangun dinyatakan lulus seleksi penerimaan anggota Polri.

Kelulusan seleksi anggota Polri warga SAD itu terbukti usai mendapat skor akhir penilaian sebanyak 235, dengan nomor kelulusan 175.

Kapolres Sarolangun AKBP Sugeng Wahyudiono mengatakan, dalam penerimaan anggota Polri tahun ini Mabes Polri telah menyiapkan jalur rekrut proaktif Polri di masing-masing wilayah Polda, termasuk di Polda Jambi.

Sugeng menjelaskan, untuk rekrutmen proaktif Polri di wilayah Polda Jambi mengutamakan masyarakat SAD yang memang memenuhi persyaratan sesuai ketentuan yang ditetapkan SDM Mabes Polri salah satunya tamatan SMA sederajat.

“Perbal Tampung warga SAD yang pengiriman asal Polres Sarolangun yang kita bina langsung dinyatakan lulus menjadi anggota Polri,” kata Sugeng, Jumat (23/7/21).

Lebih lanjut Sugeng menceritakan, setelah yang bersangkutan lulus seleksi Polri, kemudian akan langsung diberangkatkan ke Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Jambi untuk mengikuti pendidikan.

Sugeng berharap ke depan setelah menjadi anggota polisi. Perbal Tampung dapat segera menjalankan tugas-tugas polisi dengan baik dan dapat memotivasi warga SAD lainnya.

Sementara itu, Bripka Taufiq yang dulu menjabat Paurminpers mengaku bangga akan niat dan semangat dari Perbal Tampung untuk menjadi anggota polri.

“Alhamdulillah, jujur saya terharu sekali sebab dulu waktu dia Kita bimbing menunjukkan tekad dan semangat yang tinggi, mungkin tuhan mengijabahkan doa-doanya dan dia juga kala itu kalau lulus jadi polisi ingin mendidik adik dan keluarganya,” kata Taufiq. (Irw)
Sumber: Metrojambi.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button