InternasionalOlahraga

Erik ten Hag Pastikan Cristiano Ronaldo Tidak Dijual di Bursa Transfer

Beberapa waktu lalu, Ronaldo memang santer dikabarkan akan hengkang dari 'Setan Merah'. Pemain berjuluk CR7 itu disinyalir ogah bertahan lantaran MU absen di ajang Liga Champions musim depan.

Kerincitime.co.id, Berita Olah Raga – Teka-teki perihal masa depan Cristiano Ronaldo di Manchester United (MU) mulai menemukan titik terang. Juru taktik The Red Devils, Erik ten Hag, pastikan bintang Timnas Portugal tak akan dijual di bursa transfer musim ini.

Menurut laporan Marca, Ten Hag bersikeras untuk mempertahankan Ronaldo musim depan. Ia akan mengambil tindakan apa pun asal pria berusia 37 tahun itu tak meninggalkan Old Trafford.

Hal itu dilakukan Ten Hag bukan tanpa alasan. Ia mengaku telah menentukan peran Ronaldo musim depan. Sehingga, ia sudah tidak sabar untuk bekerja sama di atas lapangan.

“Dia [Cristiano Ronaldo] tidak ikut tur pramusim ke Bangkok karena masalah pribadi. Selain itu, Ronaldo masih ada di dalam rancangan permainan tim musim depan. Itu saja,” ujar Ten Hag.

“Saya bahkan sudah tidak sabar untuk bekerja sama dengannya di atas lapangan. Jadi, saya tegaskan bahwa dia tidak untuk di jual. Sekali lagi, dia masih ada di dalam rancangan kami dan kami semua ingin meraih kesuksesan bersama,” lanjutnya.

Beberapa waktu lalu, Ronaldo memang santer dikabarkan akan hengkang dari ‘Setan Merah’. Pemain berjuluk CR7 itu disinyalir ogah bertahan lantaran MU absen di ajang Liga Champions musim depan.

Oleh karena itu, Ronaldo berniat mencari tantangan baru di musim yang akan datang. Ia bahkan dilaporkan telah meminta manajemen MU untuk mendengarkan setiap tawaran yang masuk.

Andai ada tawaran yang dirasa cocok, Ronaldo ingin manajemen MU memberi tahu dirinya. Kemudian, bila kesepakatannya sesuai, Ronaldo disinyalir tak akan ragu untuk pergi dari Theater of Dreams.

Kendati rumor di atas sempat mencuat di pelbagai surat kabar, Ten Hag sekali lagi menyatakan bahwa hubungan Ronaldo dan MU dalam keadaan baik. Ronaldo pun dilaporkan masih antusias untuk mendengar perihal rencana MU musim depan.

Jadi, Ten Hag yakin Ronaldo akan bertahan di Old Trafford. Terlebih, dirinya telah berbicara secara empat mata dengan peraih lima gelar Ballon d’Or tersebut.

“Saya memiliki pembicaraan yang amat positif bersama Cristiano [Ronaldo]. Kami berbicara panjang lebar terkait banyak hal. Intinya, saya bisa memastikan bahwa kami memiliki pembicaraan yang bagus soal masa depan,” tandas Ten Hag. (Irw)

Sumber: Kumparan.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button