Aroma Tak Sedap dan Sampah Menumpuk di Jalan Desa Pancuran Tiga
Kerincitime.co.id, Berita Kerinci – Sejak dua minggu terakhir warga Desa Pancuran Tiga mengeluh banyaknnya tumpukan sampah di jalan pinggir Bukit Desa Pancuran Tiga Kecamatan Keliling Danau Kabupaten Kerinci.
Parahnya lagi, aroma tak sedap menyerbak kemana-mana, sebab sudah hampir dua minggu tidak ada petugas kebersihan mengambil sampah di Desa tersebut.
Memang sebelumnya sampah biasa di ambil oleh petugas kebersihan di TPS Jalan utama perbatasan Desa Pancuran Tiga – Desa Sandaran Galeh, namun sejak dua pekan belakangan proyek jalan yang sedang dalam proses pekerjaan sehingga pembuangan sampah dari rumah tangga ke TPS dipindah ke pinggir Bukit Desa Pancuran Tiga.
Namun sejak itulah tidak ada petugas kebersiahan mengambil sampah lagi, “sudah dua minggu sampah dibuang disi sini, tidak ada petugas yang mengambil, kita minta petugas Kebersihan dari Pemerintah Kerinci agar segera mengambil sampah tersebut” ungkap Ari salah seorang warga.
Petugas kebersiahan Desa kata Ari, sudah berupaya mengurangi volume sampah dengan cara membakarnya, namun tetap tidak mampu menghabiskan sampah. “petugas dari Desa sudah berupaya tapi tetap tidak mampu, karena jumlahnya banyak sekali sudah membusuk lagi, aromanya tak sedap” ungkapnya. (ega)