Sarolangun

Hasil Swab Ratusan Warga dan Petugas Lapas Sarolangun Sudah Dikirim ke Jambi

Kerincitime.co.id, Berita Jambi – Pasca 30 orang warga binaan di Lembaga pemasyarakatan (Lapas) Klas IIB Sarolangun terkonfirmasi positif Covid-19, ratusan penghuni Lapas menjalani swab antigen.

Kepala Dinas Kesehatan Sarolangun Bambang menerangkan bahwa awalnya terdapat salah satu warga binaan yang terindikasi positif, lalu dilakukan uji swab.

“Dari 40 orang yang kita swab, 30 diantaranya dinyatakan positif, dari hasil unirekod di Provinsi Jambi,” kata Bambang, Senin (14/6/21).

Lebih lanjut Bambang mengatakan, setelah mengetahui adanya puluhan tahanan yang terkonfirmasi positif, pihaknya lalu menganjurkan Kalapas untuk melakukan isolasi bagi warga binaan yang positif.

“Sudah dilakukan isolasi oleh pihak lapas dengan membagi dua ruangan antara yang positif dan negatif,” ujar Bambang.

Setelah itu, dilakukan tindakan awal pengobatan dengan mendatangkan dokter langsung ke Lapas memberikan obat termasuk suplemen dan vitamin.

“Alhamdulilah kemarin seluruh penghuni Lapas, petugas dan keluarga segala macam itu sudah dilakukan swab dan sudah kita kirim ke Jambi,” jelasnya.

Saat ini, Bambang mengatakan pihaknya mengaku masih berproses menunggu hasil uji swab yang dilakukan sembari mengharap hasilnya keluar negatif.

“Belum ada penambahan karena hasilnya belum keluar. Yang positif 30 orang OTG, sudah dilakukan pemberian obat termasuk vitamin,” ungkapnya.

Selain itu, proses uji swab yang telah dilakukan kini pun bertotal 394 orang terdiri dari warga binaan petugas dan keluarga petugas lapas.

“Swab yang sudah dilakukan 40 tambah 96 dan tambah 258, total 394,” pungkasnya.
Sedangkan pasien positif Sarolangun berjumlah 311 orang, sembuh 239 , meninggal 2 orang dan isolasi 70 orang. (Irw)

Sumber: Metrojambi.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button