Zamri Warga Seleman Yang Hilang Di Danau Ditemukan Tak Bernyawa
Berita KERINCI, Kerincitime.co.id – Zamri bin Marhaban, warga desa Koto Tengah Seleman, Kecamatan Danau Kerinci, yang hilang saat mencari ikan di sekitar Dermaga Danau Kerinci Senin (02/11) lalu akhirnya ditemukan dengan kondisi tak bernyawa.
Pria berusia sekitar 60 tahun ini ditemukan oleh tim SAR gabungan dari Kepolisian tidak jauh dari tempatnya biasa beraktivitas menangkap ikan. Penemuan Zamri, diketahui sekitar pukul 11.00 WIB, Rabu (04/11)
Sebelumnya diketahui, pihak kepolisian dan tim SAR Gabungan telah melakukan berbagai upaya untuk mencari pria lanjut usia ini.
Usai menerima laporan dari warga sekitar pukul 20.30 WIB Senin lalu, petugas kepolisian setempat bersama masyarakat langsung melakukan pencarian.
Informasi yang diterima metrosakti.com, proses pencarian korban oleh tim SAR gabungan dari kepolisian, TRC BPBD Kota Sungaipenuh, PMI Kota Sungaipenuh, dan Tagana Kabupaten Kerinci, serta masyarakat telah berhasil menemukan perahu milik korban di pantai Desa Tanjung Batu sehari sebelumnya.
Jenazah Zamri, setelah ditemukan 9llangsung dilarikan ke RSU Mayjen HA Thalib untuk dilakukan visum. “Sekarang lagi divisum di Rumah Sakit Umum.“ ujar Kapolsek Danau Kerinci AKP Asmar Haitami.
Pantauan di Sanggarahan Danau Kerinci, warga tampak memadati lokasi untuk menyaksikan secara langsung evakuasi Zamri dari Danau Kerinci oleh tim SAR Gabungan. (Metrosakti)