HOT NEWSJambiKerinciNasionalPolitikSungai Penuh

Takut Dibilang Ingkar Janji, Akhirnya Adirozal Dukung Muradi

adirozal hadiri syukuran muradi
adirozal hadiri syukuran muradi

Kerincitime.co.id, Sungai Penuh – Setelah heboh dengan berita yang berjudul “baru 12 hari jadi bupati, adirozal mulai ingkari janji”, di media online kerincitime.co.id terkait janji Adirozal dengan caleg DPR RI pada saat pilkada lalu dimana Adirozal dibantu Rp. 3,5 miliar dengan perjanjian Adirozal mendukung Caleg DPR RI menuju senayan pada pileg 9 April mendatang secara terbuka.

Ternyata Adirozal mulai atur strategi, dengan cara menghadiri acara Caleg DPR RI yakni dari Partai Hanura Muradi. Namun kegitan Adirozal tersebut terkesan diam-diam tanpa publikasi, sebab satu sisi Hanura bukanlah partai pengusung dan pendukung dirinya maju menjadi calon bupati, namun malah sebaliknya hanura adalah pengusung Murasman.

Baca juga:  Anies-Cak Imin Hadiri Penetapan Prabowo Jadi Presiden Terpilih di KPU

Buktinya kemarin jumat 28/3 dirumah pribadi Muradi di desa kumun Adirozal hadir dalam acara syukuran Muradi tersebut, dalam pidatonya Adirozal menghimbau dan mengajak masyarakat untuk mendukung Muradi pada pileg nantinya. Selain itu adirozal juga meminta masyarakat untuk tetap menjaga situasi kondusif dan bisa memenangkan muradi di pileg DPR RI.

“saya memohon kepada masyarakat kumun untuk menolong pak muradi agar terpilih sebagai anggota DPR RI” ungkap Adirozal kepada masyarakat kumun debai.

Namun anehnya setelah acara usai, ketika diminta komentarnya terkait seberapa serius adirozal mendungkung muradi, adirozal malah tidak mau berkomentar, ia diam tidak mau menjawab apa-apa soal terkait pertanyaan yang di ajukan oleh wartawan kerincitime, “saya mau cepat-cepat, ada acara di kayu aro” kata adirozal sambil memasang sepatu dengan tidak sempat memasang kaos kakinya.(rori)

Baca juga:  KPK ke Jambi, Bahas Tiga Strategi Pemberantasan Korupsi

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button